Tiga Tahun Berturut-Turut, PT Mandiri Utama Finance Memenangkan Dua Penghargaan Top Governance, Risk & Compliance (GRC) Awards 2024
September 17 2024
PT Mandiri Utama Finance (MUF) mendapatkan penghargaan Top Governance, Risk & Compliance (GRC) Awards 2024.
Jakarta, 11 September 2024 – PT Mandiri Utama Finance (MUF), anak perusahaan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. yang bergerak di bidang pembiayaan berhasil meraih dua penghargaan Top Governance, Risk & Compliance (GRC) Awards 2024 yang dilaksanakan di Hotel Raffles, Jakarta pada Rabu (11/9).
Dalam penghargaan Top GRC Awards 2024, MUF dianugerahi titel Top GRC Awards 2024 dengan rating #5 Stars dan The Most Committed GRC Leader 2024 yang diraih oleh Stanley Setia Atmadja sebagai Direktur Utama. Ini merupakan kali ketiga MUF meraih penghargaan Top GRC Awards 2024 semenjak tahun 2022.
Top GRC Awards diberikan kepada perusahaan yang dinilai telah memiliki kelengkapan Sistem dan Infrastruktur GRC yang baik dan berhasil dalam hal implementasi GCG, Risk Management, dan Compliance Management untuk mendukung tumbuhnya bisnis secara berkelanjutan. Selain itu, awarding ini diselenggarakan oleh Top Business bekerja sama dengan Asosiasi GRC Indonesia, IRMAPA (Indonesia Risk Management Professional Association), ICoPI (Institute Compliance Professional Indonesia), dan PaGi (Perkumpulan Profesional Governansi Indonesia), serta didukung oleh beberapa perusahaan konsultan Bisnis, dan GRC, serta Akademisi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Padjadjaran Bandung.
Ketua Penyelenggara sekaligus CEO & Pemimpin Redaksi Top Business, M. Lutfi Handayani, mengatakan bahwa dengan mendapatkan penghargaan ini, membuktikan MUF telah berhasil membangun struktur, menjalankan proses, dan menghasilkan Tata Kelola Perusahaan yang Baik (GCG), Manajemen Risiko, dan Manajemen Kepatuhan di level “Sangat Ekselen”.
“Penghargaan ini merupakan apresiasi atas dedikasi PT Mandiri Utama Finance dalam menerapkan Good Corporate Governance (GCG) dan manajemen risiko. Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas tata kelola perusahaan dan mendukung keberlanjutan,” ucap Zakaria Halim, Corporate President Office EVP sebagai perwakilan MUF dalam perhelatan awarding Top GRC Awards 2024.
Sementara itu, Stanley Setia Atmadja, Direktur Utama MUF berterima kasih kepada Top Business yang kembali memberikan penghargaan “The Most Committed GRC Leader 2024”.
“Penghargaan ini tidak hanya untuk saya, tetapi untuk seluruh karyawan yang telah mendedikasikan kinerjanya untuk menghasilkan manajemen perusahaan yang terkelola dengan baik, sehingga dapat mendukung praktik bisnis yang sehat untuk menghasilkan pertumbuhan yang berkelanjutan,” ungkap Stanley.