Select Page

Sukses Gelar Roadshow Pameran Otomotif, Mandiri Utama Finance Raih Impactful Brand Activation of The Year

September 20 2024

PT Mandiri Utama Finance (MUF) mendapatkan penghargaan Marketeers Editor’s Choice Awards 2024

Jakarta – PT Mandiri Utama Finance (MUF), anak perusahaan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. yang bergerak di bidang pembiayaan berhasil meraih penghargaan Marketeers Editor’s Choice Awards (MECA) 2024 yang dilaksanakan di The Ballroom, Djakarta Theater pada Kamis (12/9).

Dalam penghargaan Marketeers Editor’s Choice Awards (MECA) 2024, MUF berhasil meraih title Impactful Brand Activation of The Year.

CEO Marketeers, Iwan Setiawan mengatakan bahwa penghargaan ini diberikan kepada perusahan yang dapat menerapkan strategi marketing yang kreatif, membangun inovasi, melakukan customer engagement yang baik, serta merilis produk dan layanan impactful yang berdampak kepada customer journey sehingga mendorong kemajuan perusahaan.

“Inisiatif jemput bola dalam mendorong pembiayaan di sektor otomotif sangat strategis. Selain bisa berkolaborasi dengan para agen pemegang merek (APM), kami mengapresiasi MUF bisa berinovasi dalam menawarkan pembiayaan kepada pengunjung di MUF Auto Fest. Ini sekaligus bisa mendorong brand awareness dan reputasi merek,” pungkas Iwan

Pada MECA 2024, terdapat 73 submission di berbagai kategori. Sejumlah perusahaan dinilai berhasil menonjolkan aspek experience unik lewat brand activation dan penguatan customer experience melalui teknologi digital. Selain itu, banyak perusahaan juga melakukan aksi empowerment untuk memberikan dampak melalui edukasi kepada pelanggan, pemberdayaan usaha mikro kecil (UKM) dan program keberlanjutan.

“Penghargaan ini membuat kami terpacu untuk melahirkan inovasi yang lebih kreatif dan merilis produk serta layanan yang berdampak kepada customer journey. Seperti salah satu contoh inovasi brand activation kami yaitu MUF Auto Fest yang tidak hanya berdampak bagi kemajuan perusahaan tetapi juga memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” ungkap Yanto Tjia, SEVP Marketing Mandiri Utama Finance.

Yanto juga menambahkan bahwa MUF optimis dapat terus mengembangkan produk dan layanan serta inovasi di bidang marketing yang berdampak kepada masyarakat dan program berkelanjutan

Program MUF Auto Fest merupakan rangkaian roadshow event persembahan Mandiri Utama Finance untuk seluruh masyarakat Indonesia, nasabah Bank Mandiri, nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) ataupun nasabah umum. MUF Auto Festival diselenggarakan secara roadshow di beberapa kota besar di Indonesia seperti Kota Medan, Semarang, Jakarta, Bandung, Pekanbaru, Surabaya dan Makassar yang bertujuan memberikan pilihan kredit dengan penawaran terbaik untuk masyarakat Indonesia.

Berdasarkan hasil pelaksanaan MUF Auto Fest di 7 kota besar Indonesia, total penyaluran pembiayaan yang dilakukan oleh Mandiri Utama Finance mencapai Rp344 miliar. MUF Auto Fest menyediakan pembiayaan multiproduk dan multichannel untuk memberikan solusi pembiayaan yang lengkap bagi masyarakat Indonesia.